23 Oktober 2013

Pasangan DeJe Berjanji Tidak Beri Izin Mall di Pasar Raya Padang

Calon walikota independen Padang, Desri Ayunda berjanji jika terpilih sebagai Walikota Padang, tidak akan memberi izin pendirian mall di kawasan Pasar Raya Padang.

"Kawasan Pasar Raya Padang tetap menjadi milik pedagang sekarang. Tidak boleh ada investor besar masuk dan melakukan revitalisasi untuk pendirian perdagangan perkulakan," kata Desri dalam pidato kampanyenya dihadapan ribuan massa yang memenuhi lapangan Cengkeh, Lubuk Begalung (Lubeg), Selasa (22/10).

Sementara pasangannya, Prof James Helyward menegaskan komitmennya untuk membangun kebangkitan Padang.

Dalam kampanye di lapangan cengkeh itu, juga terlihat hadir anggota DPRD Padang dari PDI Perjuangan Albert Indra Lukman, Ketua DPD Partai Hanura Sumbar HM Tauhid dan Ketua DPC Hanura Padang Yendrial, serta Ketua OKK Partai Nasdem Sumbar Hayatul Fikri.

Ketua Tim Pemenangan DeJe, Masful mengingatkan pemilih untuk cerdas menentukan pilihan. Harus dihindari sikap asal pilih dan sikap politik dinasti. Pilihlah calon yang cerdas, "Sosok Desri dan James adalah sosok yang cerdas," katanya. (tim/zamrudtv.com)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar