18 Oktober 2013

Hanura Ikut Mendukung Pasangan Desri Ayunda-James Hellyward

Penyewaan Mobil di Padang - Setelah PDI Perjuangan, kali ini giliran Partai Hanura yang mendukung calon independen Pemilihan Walikota Padang, Desri Ayunda-James Helyward atau dikenal DeJe. Dukungan disampaikan langsung Ketua DPD Hanura Sumbar HM.Taufik dan Ketua DPC Hanura Padang Ir.Jendril.

Deklarasi dukungan Hanura ke pasangan Desri-James (Deje) dilakukan di Kantor DPD Hanura Sumbar jalan Mahakam, Kamis(17/10).

Ketua DPC Hanura Kota Padang Ir Yendril mengatakan, dukungan politik tersebut sudah melalui pertimbangan yang matang dari seluruh pengurus partai dan kader Hanura.

"Setelah kami melakukan pemantauan, evaluasi, dan pertimbangan yang sangat matang, kami melihat dari 10 pasang calon walikota dan wakil walikota, hanya DeJe yang paling bagus. Dengan demikian, kami memutuskan memberikan dukungan kepada DeJe. Keputusan ini langsung di dukung oleh DPD, dan Pengurus Partai Hanura tingkat Pusat," ujarnya

Lain halnya dengan Ketua DPD Hanura M Tauhid. Ia hanya berpesan, bila DeJe nantinya terpilih sebagai Walikota Padang pada Pemilukada 30 Oktober nanti, maka DeJe harus memenuhi janji-janjinya, terutama menata Kota Padang sebagai Ibukota Provinsi.

"Kalau seandainya DeJe terpilih, dan tidak melaksanakan program-program itu, maka Hanura menjadi yang terdepan memberikan kritikan kepada pasangan ini," ungkapnya.

Sementara itu, Desri Ayunda mengatakan, dukungan yang diberikan oleh DPD dan DPC Hanura tersebut memberikan angin baru buat pasangan DeJe. Menurutnya, dengan dukungan Hanura tersebut, elektabilitas DeJe akan semakin meningkat menjelang hari pemilihan.

"Salah satu tolak ukur keberhasilan seorang calon, juga ditentukan oleh banyaknya dukungan kepada calon tersebut. Jadi, dengan dukungan Hanura dan PDI Perjuangan ini, kami semakin optimis memenangkan pemilukada nanti," terangnya. (hln/tim/zamrudtv.com)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar